ARIF RAHMAN - Kawasan Walini di Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat (KBB), bakal menjadi kawasan elite karena Pemkab Bandung Barat akan membangun sebuah kota baru bernama Kawasan Walini Raya (KWR).
Di KWR, yang disebut-sebut akan menjadi kota baru terbesar di dunia, akan dibangun taman rekreasi Disneyland seperti di California, Amerika Serikat.
Informasi adanya Disneyland ini sudah tersebar di jagat maya.
Adanya KWR juga nantinya akan terintegrasi dengan Transit Oriented Development (TOD) Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung yang saat ini tengah dibangun di Kawasan Walini.
Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) KBB, Asep Wahyu, mengatakan, di Kawasan Walini Raya itu nantinya akan dibangun sarana olahraga (SOR), salah satunya stadion sepak bola megah bertaraf Internasional.
“Kawasan Walini Raya juga akan dilengkapi dengan fasilitas lain seperti production house. Nanti di sana masyarakat KBB bisa terlibat, seperti dalam pembuatan film,” ujar Asep Wahyu kepada Tribun Jabar saat ditemui di kantornya, Kamis (6/11/2019).
Selain itu, di KWR juga akan dibangun masjid terbesar di KBB, pondok pesantren, dan fasilitas publik yang lain, seperti tempat wisata baru.
Jika jadi bergabung, Disneyland Indonesia mungkin akan dibangun di lokasi wisata baru tersebut.
Dalam beberapa tulisan di media online, saat ini proses bergabungnya Disneyland masih dalam proses penjajakan.
Share This :
comment 0 komentar
more_vert